Jumah Nilai Mahar Rasulullah Saw kepada Khadijah

 Jumah Nilai Mahar Rasulullah Saw kepada Khadijah

Thanksgiving, pasangan Muslim ini bagikan daging (Ilustrasi/Hidayatuna)

HIDAYATUNA.COM – Saat hendak menikahi Sayyidah Khadijah, Rasulullah Saw memberikan mahar kepada wanita mulia dan cerdas tersebut. Berapakah jumlah mahar yang diberikan Rasulullah Saw kepada Sayyidah Khadijah?

Ustaz Ahmad Sarwat dalam buku Khadijah Al-Kubra menjelaskan bahwa Ibnu Hisyam menuliskan dalam kitabnya:

وَأَصْدَقَهَا رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عِشْرِينَ بَكْرَةً

Wa ashdaqaha Rasulullahi SAW isyrina bakratan.

“Rasulullah Saw memberi mahar kepada Khadijah sebanyak 20 bakrah (unta betina muda).”

Coba kita hitung jumlah mahar yang diberikan Rasulullah Saw kepada Sayyidah Khadijah. Misalkan, harga seekor unta sedikit di atas harga sapi, Rp 30 juta per ekor.

Maka setidaknya, nilainya secara akumulatif berkisar Rp 600 juta. Pertanyaannya, dari mana Rasulullah mendapatkan modal pernikahan sebanyak itu?

Dijelaskan, terdapat riwayat yang menyebutkan bahwa paman beliau dalam hal ini ikut turun tangan membantu sehingga peran keluarga dalam hal ini lumayan besar. Nilai mahar 20 ekor unta ini tentu saja jauh berbeda dengan apa yang disebutkan Sayyidah Aisyah sekian puluh tahun kemudian saat ditanya Abu Salamah tentang berapa jumlah mahar Rasulullah. Aisyah menjawab:

كانَ صَدَاقُهُ لأَزْوَاجِهِ ثِنْتَيْ عَشْرَةَ أُوقِيَّةً وَنَشًّا، قالَتْ: أَتَدْرِي ما النَّشُّ؟ قالَ: قُلتُ: لَا، قالَتْ: نِصْفُ أُوقِيَّةٍ، فَتِلْكَ خَمْسُمِئَةِ دِرْهَمٍ، فَهذا صَدَاقُ رَسولِ اللهِ صَلَّى اللَّهُ عليه وَسَلَّمَ لأَزْوَاجِهِ

Kaana shadaaquhu li-azwajihi isna asyrata awqiyyatan wa nassyan. Qaalat, ‘Atadri maa an-nassyu? Qaala, ‘Laa.’ Qultu nishfu awqiyyatan fatilka khamsumiati dirhamin fahadza shadaaqu Rasulullahi SAW li-azwajihi.”

Sayyidah Aisyah berkata, “Mahar Rasulullah kepada para istri beliau adalah 12 uqiyah dan satu nasy.” Aisyah berkata, “Tahukah engkau apakah nasy itu?” Abu Salamah berkata, “Tidak”. Aisyah berkata, “Setengah uqiyah”. Jadi semuanya 500 dirham. Inilah mahar Rasulullah SAW kepada para istri beliau.”

 

Sumber : Republika

Redaksi

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *