Maklumat PP Pemuda Muhammadiyah Tanggapi Corona

 Maklumat PP Pemuda Muhammadiyah Tanggapi Corona

HIDAYATUNA.COM – Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah turut menyikapi penyebaran virus Corona dinilai sangat cepat penyebarannya dan juga telah ditetapkan sebagai wabah Global oleh WHO.

Dalam surat maklumat yang juga diunggah di akun resmi PP Pemuda Muhammadiyah tersebut memuat rasa prihatin dan bela sungkawa kepada keluarga korban meninggal dunia dikarenakan virus tersebut.

Melalui maklumat tersebut, PP Pemuda Muhammadiyah juga menyatakan mewabahnya Corona sebagai kejadian luar biasa sehingga diperlukan segera upaya pencegahan yang dilakukan secara sungguh-sunggu, massif serta terkoordinasi dengan baik. Mereka berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanganan terhadap wabah tersebut.

“Pemuda Muhammadiyah mendorong agar pemerintah melibatkan semua pihak untuk bekerja sama, bersinergi dengan disertai langkah sosialisasi kebijakan yang terbuka dan komprehensif,” menurut surat maklumat PP Muhammadiyah dikutip hidayatuna.com, Selasa (17/3/20).

Surat bernomor 1.7/300/1441 tersebut juga memuat tujuh maklumat PP Pemuda Muhammadiyah sebagai berikut;

  1. Memberikan dukungan penuh terhadap pemerintah untuk saling membantu dalam menghadapi wabah Corona 19. Dibuktikan dengan keterlibatan kami dalam tim Muhammadiyah (yang dipimpin dr Corona) bersama elemen Muhammadiyah lainnya;
  2. Semua kegiatan Pemuda Muhammadiyah baik Pimpinan Pusat, Wilayah, Daerah, Cabang dan Ranting di seluruh Indonesia, yang melibatkan massa seperti pengajian, seminar, pertemuan dan kegiatan sosial agar ditunda pelaksanaanya atau diselenggarakan dengan kegiatannya yang bersifat terbatas dan atau mengunakan teknologi informasi;
  3. Kader Pemuda Muhammadiyah se-Indonesia agar meningkatkan kebiasaan pola hidup sehat dengan menjaga kebersihan pribadi dan lingkungan serta mengikuti protokol pencegahan Covid-19 yang dikeluarkan oleh pemerintah;
  4. Kader Pemuda Muhammadiyah hendaknya membatasi bepergian ke tempat dan kegiatan yang berisiko penularan Covid-19;
  5. Pemuda Muhammadiyah mengimbau kepada seluruh kadernya untuk ikut aktif terlibat dan membantu pemerintah dalam menyosialisasikan mitigasi awal agar tidak tertular virus Covid-19, serta terus memupuk semangat dan optimisme bahwa bangsa ini mampu melewati wabah Covid-19;
  6. Meningkatkan rasa solidaritas sosial sebagai anak bangsa. Sikap seperti menimbun masker, hand sanitizer, meraup keuntungan di tengah bencana adalah sikap tidak terpuji;
  7. Memaksimalkan semua ikhtiar bersama untuk mengatasi wabah ini dan berdoa semoga ujian ini dapat dilewati dengan baik, kembali membaik seperti biasanya. (AS/Hidayatuna.com)

Redaksi

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *