Ketua PW RMI NU Sumut Harap LSN ke IV Tanamkan Sportivitas Akhlaqul Karimah

 Ketua PW RMI NU Sumut Harap LSN ke IV Tanamkan Sportivitas Akhlaqul Karimah

HIDAYATUNA.COM, Sumatera Utara – Ketua PW RMI NU Sumut, Dr Arifuddin Muda Harahap MHum saat membuka pelaksanaan Liga Santri Nusantara, atau LSN ke IV tahun 2019 Sub-region III Sumatera Utara yang dipusatkan di lapangan Gelora Desa Purba Sinomba Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) menyampaikan bahwa pelaksanaan LSN untuk penguatan sumber daya santri di bidang olahraga, menanamkan sportivitas dengan akhlaqul karimah (akhlak yang mulia).

“Sebagai ajang silaturrahmi dan komunikasi, LSN diharapkan jadi ajang pencarian bibit pemain sepakbola dari kalangan santri yang nantinya bisa berprestasi ke tingkat internasional,” ujarnya, di Sumatera Utara, Kamis (17/10/2019).

Selin itu, katanya, pelaksanaan LSN merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah kepada Ponpes ataupun santri dalam mengembangkan bakat sehingga tercipta generasi santri berprestasi di kancah persepakbolaan nasional sehingga faham radikalisasi yang belakangan ini marak terjadi dapat diminimalisir dan dihilangkan dikalangan santri.

“Dengan demikian, saya berharap pelaksanaan LSN dapat berjalan lancar dan sukses hingga dapat menciptakan pemain sepakbola dari kalangan santri yang mumpuni dan berakhlak mulia. Selamat bertanding kepada seluruh peserta, junjung tinggi sportifitas dan tingkatkan silaturrahmi yang baik antar santri khususnya di Paluta,” tuturnya.

Hal itu senada dengan Kajari Paluta dan sponsor utama LSN ke IV Sumut, dalam arahannya, mengucapkan apresiasi kepada panitia LSN yang bertujuan untuk pengembangan skill serta mengasah kemampuan para santri dalam bidang sepakbola, mengingat potensi santri dalam bidang tersebut sangat besar.

“Para santri ini anak-anak yang berakhlak, beretika baik, menghormati orangtua, menghormati sesama dan saling bertoleransi, pertahankan sifat baik tersebut terutama dalam pertandingan tetap junjung sportivitas dan persaudaraan serta silaturrahmi yang baik,” harap Kajari Paluta.

LSN juga dianggap jadi ajang strategis bagi santri sehingga terus terjadi peningkatan penyelenggaraan dari sisi jumlah peserta maupun dukungan semua pihak. Pada kesempatan, ini Kajari Paluta berpesan kepada panitia serta peserta dan masyarakat agar bekerja sama menyukseskan kegiatan LSN agar berjalan sukses dan lancar.

“Selamat bertanding, kami harap kompetisi ini bukan hanya sekedar kompetisi sepakbola melainkan ajang silaturrahmi antar pondok pesantren,” pintanya.

Jauh sebelum itu, ketua panitia pelaksanaan LSN ke IV tahun 2019 sub region III, Muda Risky Siregar menyampaikan bahwa pelaksanaan LSN dijadwalkan dari 15-20 Oktober ini diikuti 12 tim dari Ponpes yang berasal dari 4 kabupaten/kota, yakni Paluta, Palas, Labusel dan Labuhanbatu.

“Selain untuk memeriahkan peringatan Hari Santri Nasional tahun 2019, LSN diharapkan untuk melakukan pendidikan karakter santri. Dan kami mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dalam penyelenggaraan LSN 2019 ini,” tutur Muda Risky Sirega tersebut.

Pembukaan LSN ke IV Sub regional III 2019 ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Kajari Paluta didampingi ketua PW RMI NU Sumut.

Berikut nama-nama yang juga terlibat dalam kegiatan LSN, yaitu Andri Kurniawan SH MH sebagai penanggung jawab kegiatan, Bupati Paluta, Andar Amin Harahap SSTP MSi yang diwakili Kadispora Paluta, Bikrul Munawar Harahap, Kemenag Paluta, jajaran kepala seksi di Kejari Paluta, sejumlah pimpinan Ponpes di Paluta, tokoh masyarakat, ratusan santri peserta kegiatan dan tokoh agama.

Redaksi

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *