Usai Nonton Film Turki, Seorang Nenek di AS Memeluk Islam

 Usai Nonton Film Turki, Seorang Nenek di AS Memeluk Islam

Ilustrasi/Hidayatuna

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Banyak jalan seseorang memeluk Islam. Salah satunya mendapat hidayah usai nonton serial TV. Baru baru ini seorang nenek berusia 60 tahun asal AS (Amerika Serikat) memutuskan masuk Islam setelah menonton film Turki.

Setelah menjadi mualaf, ia mengganti namanya menjadi Khadija. Awal mula ia mantap masuk Islam setelah sebuah drama serial Turki berjudul “Resurrection: Ertugrul” yang ia temukan di Netflix tanpa sengaja ia tonton.

“Saya memeriksanya secara detail. Jadi saya mulai menonton,” ungkap Khadija dilansir dari Anadolu Agency pada Ahad (7/2) kemarin.

Setelah menontonnya, ia mulai terinspirasi dan mengaku tertarik untuk masuk Islam. Sebelumnya Khadija adalah seorang Katolik Baptis.

“Saya sangat tertarik pada Islam setelah menonton beberapa episode,” sambungnya.

Menurutnya di film tersebut terdapat sejarah yang sebelumnya tidak pernah ia ketahui. Saking antusiasnya pada film tersebut, ia bahkan sampai mengulang semua episode sebanyak empat kali.

“Serial itu berdampak besar pada orientasi saya mengenai Islam,” jelasnya.

Khadija mengaku suka mempelajari sejarah baru. Itu membuka matanya tentang apa yang ia ketahui tentang agama dan mencoba mencari lebih banyak.

“Semua tanda tanya di kepala saya telah hilang dan saya akhirnya menjadi lebih tertarik pada Islam,” ujarnya.

Dia membaca kitab suci Al-Quran dalam bahasa Inggris untuk mempelajari lebih lanjut tentang Islam, dia menjelaskan prosesnya setelah dia memutuskan untuk menjadi seorang Muslim.

Setelah mencari masjid yang dekat, ia menemukannya dan masuk ke dalamnya. “Saya menjadi Muslim hari itu,” kata Khadija dan membuat semua jamaah di dalamnya terkejut.

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *