Kebijakan Umar bin Abdul Aziz Mensejahterakan Lansia Non-Muslim

 Kebijakan Umar bin Abdul Aziz Mensejahterakan Lansia Non-Muslim

Kebijakan Umar

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Dalam masa baktinya sebagai Amirul Mukminin yang singkat, Umar bin Abdul Aziz ternyata memiliki kebijakan untuk mensejahterakan kaum lansia (lanjut usia).

Tidak hanya untuk kaum lansia beragama Islam, tetapi juga berlaku bagi seluruh orang-orang tua miskin dari kalangan non-muslim.

Bahkan Umar bin Abdul Aziz memiliki perhatian dan kepedulian yang serius terhadap kelompok lansia dari golongan non-muslim.

Hal ini dibuktikan dengan pengintruksian agar mencari orang orang tua lemah dan tidak sanggup lagi bekerja dari golongan non-muslim untuk diberdayakan serta diberikan bantuan.

Tak tanggung-tanggung, Umar bin Abdul Aziz mengalokasikan dana dari Baitul Mal untuk mereka yang miskin ini.

Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Imam Besar Masjid Istiqlal dan juga mantan Wakil Menteri Agama, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar dalam sebuah kolomnya dikutip Kamis (15/10/2020).

“Umar ibn Abdul Aziz menginstruksikan Gubernur Bashrah, Ady ibn Atra’ah (w.102 H) agar mencari orang tua dan lemah serta tidak sanggup lagi bekerja dari kalangan non-muslim, untuk diberi bantuan dari Baitul Mal,” ungkap Nasaruddin Umar.

Sebagai informasi, Umar bin Abdul Aziz dalam kepemimpinannya berlangsung singkat. Antara bulan Safar 99 H sampai bulan Rajab 101 H.

Meski demikian, ia telah menorehkan berbagai prestasi sebagai pemimpin yang adil dan penuh kebijaksanaan.

Umar bin Abdul Aziz  merupakan cerminan sosok pemimpin yang saleh, bijaksana, dan dekat dengan rakyatnya. Sosoknya sangat melegenda hingga ia dijuluki Khulafaur Rasyidin “kelima”.

Umar bin Abdul Aziz lahir di Madinah tahun 63 Hijrah. Ayahnya bernama Abdul Aziz, putra Khalifah Marwan bin al-Hakam yang merupakan sepupu Khalifah ‘Utsman bin ‘Affan. Ibunya adalah Laila, cucu Khalifah Umar bin Khattab. (Hidayatuna/Mk)

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *