Ijazah Gus Mus Agar Hajat dan Doa Dikabulkan Allah SWT

 Ijazah Gus Mus Agar Hajat dan Doa Dikabulkan Allah SWT

Gus Mus (Ilustrasi/Istimewa)

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Ulama kharismatik asal Rembang, Jawa Tengah, KH. Ahmad Mustofa Bisri (Gus Mus) memberikan ijazah agar orang yang punya hajat bisa dikabulkan oleh Allah SWT.

Menurut Gus Mus, ijazah tersebut sudah sering biasa ia amalkan. Di mana amalah tersebut cukup singkat dan mudah dihafalkan.

“Mpun, pokoknya kaya biasa yang saya doa nggih? Baca fatihah sekali, terus baca iyya kanasta’in sebanyak 11 kali,” kata Gus Mus dalam potongan video pendek yang diunggah akun YouTube @Ayongaji27 dikutip Jum’at (30/8/2024).

Bahkan Gus Mus mengulanginya, “(Pokoknya) baca fatihah sekali, (dan) iyya kanasta’in 11 kali,” tegasnya.

Gus Mus menggaris bawahi bahwa ketika membaca kalimat “iyya kanasta’in”, kita diminta untuk turut serta menggumamkan dalam hati tentang apa yang menjadi doa atau hajatnya.

“Saat membaca iyya kanasta’in sebanyak 11 kali (di situ kalian harus) sambil menggumamkan dalam hati doa (hajatnya) masing-masing,” jelasnya.

Ia menyebut dengan niat yang sungguh-sungguh, orang yang mengamalkan amalan itu dijamin akan dikabulkan doa dan hajatnya oleh Allah SWT.

“(Cukup) dibatinkan saja (hajatnya), pasti dikabulkan. Sudah jaminan itu. Tapi harus dengan sunggug-sungguh. (Baca) iyya kanasta in 11 kali sambil membatinkan permintaan (hajat) kalian,” ungkap Gus Mus.

Sebagai informasi, selain sebagai Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Gus Mus merupakan pimpinan Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin, Leteh, Rembang, Jawa Tengah. []

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *