Uraian Qurish Shihab Tentang Surah Al-Balad Ayat 11-14
HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Cendekiawan dan juga pakar tafsir al-Qur’an, M Quraish Shihab memberikan penjelasan tentang surah Al-Balad ayat 11-14. Ia mengungkapkan tentang dua jalan yang dianugerahkan Allah kepada manusia.
Allah telah menganugerahkan manusia petunjuk sehingga dapat memilih dua jalan. Jalan kebaikan atau jalan keburukan.
“Ayat 11 mengajak dan mendorong semua manusia agar memilih jalan kebaikan,” ungkap Quraish Shihab dalam bukunya berjudul Al-Lubab dikutip Selasa (24/9/2024).
Allah berfirman: Maka tidaklah sebaiknya dia bangkit dengan penuh semangat dan kesungguhan untuk terjun menempuh jalan yang mendaki lagi sukar, yakni jalan kebaikan itu?
Sementara lanjut Quraish Shihab, ayat 12 dalam surah al-Balad menggambarkan agung dan mulianya jalan itu dengan menyatakan: Apakah yang menjadikanmu mengetahui tentang jalan yang mendaki lagi sukar itu? Engkau tidak dapat membayangkan betapa keagungan dan hakikatnya.
Adapun pada ayat 13 memberikan gambaran tentang jalan itu, yakni melepaskan budak atau memerdekakan budak atau membebaskan siapapun yang terlilit oleh kesulitan atau penganiayaan.
Setelah menegaskan perlunya penegakkan peri kemanusiaan, maka langkah kedua adalah upaya menyebarluaskan keadilan sosial yang disebut oleh ayat, yakni pemberian makanan pada hari kelaparan [14].
Sebagai informasi, surah al-Balad merupakan surah Makkiyah. Yakni surah yang turun sebelum Nabi Muhammad Saw hijrah ke Madinah.
Hampir semua pakar tafsir menegaskan hal tersebut. Namanya adalah Surah La Uqsimu seperti bunyi kalimat pertamanya. Ada juga yang menamainya Surah al-Balad.
Surah Al-Balad merupakan surah ke-90 dalam al-Qur’an. Surah ini terdiri atas 20 ayat. Dinamakan “Al-Balad” yang berarti Negeri diambil dari perkataan “Al-Balad” yang terdapat pada ayat pertama surah ini. []