Univeritas Siber Muhammadiyah Resmi Beroperasi

Muhammadiyah (Ilustrasi/Hidayatuna)
HIDAYATUNA.COM – HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Organisasi masyarakat berbasis keagamaan Muhammadiyah terus melakukan pengembangan di bidang dunia pendidikan. Baru-baru ini Univeritas Siber Muhammadiyah (SiberMu) resmi beroperasi.
Hal ini menyusul izin operasial yang diberikan kepada kampus tersebut. Izin operasional ini disampaikan oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir.
“Univeritas Siber Muhammadiyah (SiberMu) resmi mendapat Surat Keputusan Izin Operasional,” ungkap Haedar Nashir melalui akun Twitter pribadinya @HaedarNas dikutip Jumat (8/10/2021).
Menurut Haedar Nashir, Universitas SiberMu merupakan mandat negara kepada Muhammadiyah untuk mengisi ruang baru sebagai irisan dari revolusi industri 4.0
“Pendirian Universitas SiberMu ini sebagai langkah konkrit, bukan retorika dari Muhammadiyah dalam menyambut era revolusi industri 4.0,” jelasnya.
Haedar menjelaskan bahwa pendirian Universitas SiberMu dikatakannya bukan dengan ‘tangan kosong’. Sebab lanjut dia, Muhammadiyah telah memiliki basic pendidikan.
“Termasuk pendidikan yang dilangsungkan melalui media online yang tersebar di 164 Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA),” jelasnya.
Sebagai informasi, pendirian Universitas Siber Muhammadiyah oleh PP Muhammadiyah dilakukan untuk menjawab tantangan dunia pendidikan di era Revolusi Industri 4.0. SiberMu merupakan wujud kolaborasi teknologi informasi dan dunia pendidikan dalam penerapan perkuliahan.