Tahun 2024, Israel Tegaskan Tak Akan Hentikan Serangan ke Gaza

 Tahun 2024, Israel Tegaskan Tak Akan Hentikan Serangan ke Gaza

Genosida Israel Terhadap Palestina (Ilustrasi/Hidayatuna)

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Juru bicara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) Laksamana Muda Daniel Hagari mengaku pasukannya akan terus melancarkan serangan di Gaza sepanjang tahun 2024.

Hal itu disampaikan Hagari pada Ahad, 31 Desember 2023 lalu. Ia mengungkapkan lima brigade cadangan dikeluarkan dari pertempuran.

“Tujuan perang memerlukan perjuangan yang panjang, dan kami bersiap untuk hal tersebut,” ujar Hagari dilansir dari Sindonews, Selasa (2/1/2024).

Ia menambhakan dengan memulangkan pasukan cadangan sementara waktu akan menghasilkan banyak bantuan bagi perekonomian.

Selain itu juga memungkinkan bagi mereka memperoleh kekuatan baru dalam operasi-operasi berikutnya.

“Pertempuran akan terus berlanjut dan kita akan membutuhkan mereka,” jelasnya.

Pernyataan jubir Pasukan Pertahanan Israel ini mendapat cibiran luas dari publik dunia.

Pasalnya, ketika publik dunia menyerukan untuk genjatan senjata, justru Israel terus menginginkan konflik berlanjut.

Hingga saat ini sebanyak 21.800 rakyat Palestina tewas sejak serangan pertama Israel.

Di mana secara membabi buta, Israel terus melancarkan aksi genosida terhadap rakyat Palestina.

Berdasarkan laporan Kementerian Kesehatan Gaza, di luar korban yang tewas, terdapat 56.000 rakyat Palestina yang mengalami parah.

Situasi ini memicu sebanyak 85% dari sekitar 2,3 juta penduduk di Palestina terpaksa mengungsi ke Kawasan yang lebih aman. []

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *