Soal Palestina, Ali Khamenei: Persatuan Islam Dibutuhkan
HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, kembali menyoroti masalah Palestina. Menurutnya salah satu kunci penting untuk membantu mengatasi masalah Palestina, persatuan umat Islam disebut sangat penting.
Bagi Ali Khamenei tidak ada cara lain untuk segera mengatasi masalah Palestina, selain persatuan dari seluruh umat muslim dunia, khususnya negara-negara di jazirah Arab. Namun sayangnya, banyak negara-negara Arab justru melakukan langkah normalisasi diplomatik dengan Israel.
Atas dasar itulah, Khamenei merasa gusar. Ia melontarkan kritik keras atas kebijakan yang diambil sejumlah negara-negara Arab yang memilih melakukan normalisasi diplomatik dengan Israel.
Kritik Ali Khamenei terhadap kebijakan negara-negara Arab atas normalisasi diplomatik dengan Israel ini disampaikan pada Ahad, 24 Oktober 2021. Ia berpandangan dengan adanya normalisasi diplomatik yang dilakukan negara-negara Arab dengan Israel.
Hal itu dinilai akan semakin menyulitkan Palestina untuk keluar dari belenggu penjajahan negara Zionis tersebut.
Langkah normalisasi diplomatik yang dilakukan negara-negara Arab ini menurut Khamenei merupakan langkah yang salah besar. Sementara di sisi lain untuk membantu mengatasi masalah Palestina, persatuan Islam yang dibutuhkan.
“Beberapa pemerintah sayangnya telah membuat kesalahan; kesalahan besar, dan telah berdosa menormalkan (hubungan mereka) dengan rezim Zionis yang merebut serta menindas,” kata Khamenei, Ahad (24/10/2021) dilansir dari Republika.
Dia berpendapat, normalisasi tersebut merupakan tindakan melawan persatuan Islam. “Mereka harus kembali dari jalan tersebut dan menebus kesalahan besar ini,” ujar Khamenei.
Khamenei menekankan pentingnya persatuan Islam dalam masalah Palestina. “Jika persatuan Islam tercapai, masalah Palestina pasti akan diselesaikan dengan cara terbaik,” ucapnya.