Sambut Ramadhan, Hidayatuna Adakan Lomba Cover Shalawat

 Sambut Ramadhan, Hidayatuna Adakan Lomba Cover Shalawat

HIDAYATUNA.COM – Tidak terasa sudah lebih dari satu bulan kita banyak beraktivitas di rumah, hal ini memang sesuai anjuran pemerintah agar masyarakat melakukan social distancing atau menjaga jarak demi menekan penyebaran virus corona.

Mungkin sebagian dari kita sudah merasa bosan ya, belum lagi seminggu kedepan kita akan menyambut bulan suci Ramadhan. Namun jangan bersedih, kita bisa mengisi waktu luang menyambut Ramadhan ini dengan hal-hal yang produktif.

Salah satunya adalah dengan mengikuti Lomba Cover Shalawat yang diadakan oleh Hidayatuna.com mulai 18-30 April 2020 dan berhadiah total hingga 7 juta rupiah.

Pimpinan Redaksi Hidayatuna.com M. Ja’far Shodiq, M.Hum mengatakan bahwa Lomba Cover Shalawat ini diadakan sebagai bentuk dukungan Hidayatuna.com agar masyarakat tetap produktif selama #dirumahaja, juga dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

“Lomba ini kita adakan agar masyarakat tetap produktif untuk melakukan hal-hal positif selama di rumah, juga dalam rangka meramaikan datangnya bulan suci Ramadhan yang harus kita jalani di tengah pandemi Covid-19” ucapnya.

Lomba Cover Shalawat ini terbuka untuk semua kalangan dan tanpa batasan usia. Namun karya yang diikut sertakan harus tetap menjaga nilai-nilai kesopanan dan tentu merupakan karya orisinil yang tidak melanggar hak cipta.

“Kami membuka seluas-luasnya terutama bagi rekan-rekan pecinta shalawat untuk mengikuti lomba ini, namun kami menekankan agar peserta tetap menjaga orisinalitas karyanya agar tidak melanggar hak cipta di youtube.” Tutup Jafar.

Selengkapnya tentang syarat dan ketentuan Lomba Cover Sholawat Hidayatuna klik disini.

Atau Whatsapp ke nomor berikut 081388880920 untuk Informasi lebih lanjut.

Redaksi

Terkait

7 Comments

  • Kegiatan yang sangat bagus,semoga kedepannya akan selalu ada perlombaan seperti ini,untuk membangun semngt dalam seni bershalawat

  • terimakasih kak

  • MasyaAllah ini kegiatan yang sangat bagus

  • Ana mau ikut lomba bikin cover lagu….
    Di mana lokasinya kak???

  • gimana cara daftarnya kak?
    adakan syarat dan ketentuan yabg harus dipenuhi?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *