Publik India Kecam Adegan Ciuman Pasangan Hindu dan Muslim

 Publik India Kecam Adegan Ciuman Pasangan Hindu dan Muslim

Publik India

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Sebuah film drama berjudul A Suitable Boys menuai kecaman publik India setelah di salah satu adegannya menampilkan aksi ciuman pasangan Hindu dan Muslim di depan kuil.

Salah satu kecaman datang dari Partai Bharatiya Janata (BJP). Partai ini merupakan partai yang berkuasa di India saat ini.

Dalam keterangannya, Menteri dalam Negeri Negara Bagian Madhya Pradesh yang juga anggota BJP, Narottam Mishra mengaku keberatan dengan adengan tersebut.

Melalui unggahan di akun twitter, ia menulis “Adegan tersebut sangat tidak menyenangkan dan telah melukai perasaan agama tertentu,” cuit Mishra.

Ia pun mengakui dirinya telah melaporkan adegan kontroversial tersebut ke polisi dan meminta agar tim produksi drama itu bisa dihukum.

“Saya telah mengarakan petugas kepolisian untuk menguji konten kontroversial ini. Untuk menetapkan tindakan hukum apa yang dapat diambil untuk produser dan sutradara film tersebut,” jelasnya.

Sebagai informasi, sebuah adengan ciuman antara pasangan Hindu dan Muslim di depan kuil di India pada sebuah serial web ternyata berbuntut panjang.

Dalam adegan itu seorang gadis Hindu diceritakan mencium seorang pria Muslim dengan latar belakang kuil Hindu. Banyak pihak mengungkapkan drama tersebut mempromosikan Gerakan Jihad Cinta yang tengah marak di negara tersebut.

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *