Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah Gelar Tasyakukkuran di 33 Masjid
HIDAYATUNA.COM, Sumedang – Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, Tanjungkerta Kabupaten Sumedang Jawa Barat mengadakan kegiatan semaan Al-Qur’an serentak di 33 masjid yang ada di wilayah Kecamatan Tanjungkerta saat menyambut kegiatan Wisuda Khotmil Qur’an ke-15.
“Semaan Al-Qur’an ini merupakan rangkaian kegiatan wisuda yang wajib dilaksanakan setiap ada pelaksanaan wisuda Khotmil Qur’an di Pesantren Al-Hikamussalafiyyah. Selain semaan Al-Qur’an, ada lagi agenda wajib yaitu ziarah maqbaroh dan manaqiban,” ucap ketua panitia Wisuda Khotmil Quran ke-15 Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, Syarif Hidayatulloh, seperti dikutip hidayatuna.com, Jumat (30/8/2019).
Semaan ini, lanjut Syarif, merupakan persyaratan untuk mengikuti Wisuda Khotmil Qur’an, khususnya peserta golongan binnadzor dan bilghoib 30 Juz. Selain itu, juga sebagai upaya untuk menyiarkan Al-Qur’an di kalangan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Dewan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, KH Sa’dulloh, mengatakan bahwa acara Wisuda Khotmil Qur’an merupakan salah satu ruhnya Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah.
“Pelaksanaan Wisuda Khotmil Qur’an merupakan salah satu program wajib pesantren dan sudah menjadi ruhnya Pesantren Al-Hikamussalafiyyah”, kata KH Sa’dulloh.
Jumlah peserta Wisuda Khotmil Qur’an tahun ini mencapai 331 orang. Dengan rincian peserta wisuda golongan bilghoib 10 juz putra 8 orang, golongan bilghoib juz ama putri 107 orang, golongan bilghoib juz ama putra 114 orang, golongan binnador 30 juz putra 29 orang, golongan binnador 30 juz putri 53 orang, golongan bilghoib 30 juz putra 9 orang, dan golongan bilghoib 30 juz putri berjumlah 11 orang.
“Kami ingin santri-santri kami hafal Qur’an semua. Semoga semua rangkaian kegiatan wisuda khotmil Qur’an di Pesantren Al-Hikamussalafiyyah berjalan lancar dan para santri yang sudah diwisuda bisa menjaga hafalan Al-Qur’annya,” tegasnya.
KH Sa’dulloh berharap agar mereka dapat menjaga hafalannya terhadap Al-Qur’an, dan kelak dapat mewarnai kehidupan masyarakat dengan nilai-nilai Al-Qur’an.