Perintah Mencintai Tanah Air dalam Alquran

Habib Nabiel Sebut Pancasila Bagian dari Islam (Ilustrasi/Hidayatuna)
HIDAYATUNA.COM – Mencintai Tanah Air dan rela berkorban dalam memajukan bangsa dan negara semestinya dimiliki setiap warga negara terlebih umat Islam. Sebab, perintah untuk mencintai Tanah Air ini ada di dalam ayat Alquran. Dengan demikian, sikap cinta Tanah Air sangat dianjurkan karena sama sekali tidak bertentangan dengan ajaran Islam.
Ayat Alquran tersebut ialah pada surah Al Anbiya ayat 92 yang berbunyi:
اِنَّ هٰذِهٖٓ اُمَّتُكُمْ اُمَّةً وَّاحِدَةًۖ وَّاَنَا۠ رَبُّكُمْ فَاعْبُدُوْنِ
“Sungguh, (agama tauhid) inilah agama kamu, agama yang satu, dan Aku adalah Tuhanmu, maka sembahlah Aku.”
Dalam tafsirnya al-Misbah, Quraish Shihab mengungkapkan bahwa lafaz “ummat” pada ayat tersebut memiliki makna yang beragam di dalam Alquran. Dilansir dari Republika, Ar Raghib Al Isfahani berpendapat “ummat” merupakan suatu perkumpulan yang terdapat pada komunitas tertentu dan mempunyai kesesuaian tempat, masa, keyakinan, baik atas kehendak sendiri atau pengelompokkan secara terpaksa.
Perbedaan pemaknaan lafaz “ummah” terdapat pada kalangan ahli bahasa. Namun, perbedaan tersebut dapat dijadikan argumen bahwa “ummah” diartikan sebagai sekelompok masyarakat tanpa memandang perbedaan suku, adat istiadat serta tanpa paksaan dari orang lain. Mereka memiliki tujuan membentuk suatu kelompok dengan prinsip dan tujuan yang satu yaitu memajukan suatu daerah dan bangsa mereka.
Sementara itu, menurut Ahmad Musthafa Al Maraghi dalam tafsir al-Maraghi mengenai perintah mencintai Alquran dalam ayat di atas dipandang sebagai kepentingan menjaga persatuan masyarakat. Hal ini tanpa melihat perbedaan satu sama lain, sebab esensi dari agama Islam pada ayat di atas adalah persatuan.
Para nabi tidak mempermasalahkan persoalan cinta Tanah Air, meskipun terdapat perbedaan pendapat semasa diutusnya para nabi tersebut. Pada akhirnya ayat ini menjadi isyarat dalam menjalankan sistem tata negara dengan menjadikan agama serta syariat sebagai landasannya.