Peduli Covid-19, PDPM Banyumas Sedia Homestay Untuk Tenaga Medis
HIDAYATUNA.COM, Banyumas – Sebagai bentuk kepedulian terhadap mewabahnya Covid-19, pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah, atau PDPM Banyumas Brili Agung mengubah penginapan miliknya sebagai homestay bagi tenaga medis terkait.
Dikutip hidayatuna.com pada hari Minggu (29/3/20), Brilli mengatakan pengalih fungsian homestay miliknya tersebut juga diikuti dengan penutupan bagi tamu-tamu umum.
“Aksara Homestay milik PT Aksara Investama Propertindo diubah dan dioperasikan sebagai tempat peristirahatan bagi para tenaga medis di Banyumas yang sedang berjuang keras mengalahkan wabah COVID-19. Kami menutup total hotel ini untuk tamu-tamu umum,” ujar Brili.
Pengurus PDPM Banyumas itu juga mengatakan bahwa pihaknya berusaha melakukan optimalisasi layanannya dari segi pemenuhan protokol kesehatan pencegahan covid-19 seperti penyemprotan disinfektan secara rutin hingga menyediakan asupan gizi dan makanan yang cukup bagi tenaga medis di dalam penginapan.
Direktur RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tri Kuncoro mengapresiasi bantuan dari Brilli selaku Direktur PT Aksara Investama Propetindo.
“Ini sangat membantu sekali terutama bagi para tenaga kesehatan yang rumahnya jauh, mengalami kelelahan, atau misalnya terjadi sensitivitas warga, mungkin warga menolak atau bagaimana, nanti bisa memanfaatkan bantuan tersebut. Ini sangat positif bagi partisipasi masyarakat dalam melawam corona, khususnya untuk support tenaga kesehatan di RSMS Purwokerto,” katanya sembari mengutip bahwa sebelumnya dua tenaga medis RSMS Purwokerto diminta meninggalkan tempat kostnya oleh warga.
Penginapan dengan kapasitas 48 penghuni dalam 24 kamar tersebut dialih-fungsikan secara total sejak Jumat (27/3/20) lalu. (AS/Hidayatuna.com)