Ijazah dari KH. Husein Ilyas Agar Kaya Raya
Pada suatu pengajian salah seorang bertanya kepada KH. Husein Ilyas soal masalah ekonomi. Ia kemudian memberikan ijazah agar kaya raya.
HIDAYATUNA.COM – Dalam suatu pengajian salah seorang memberikan pertanyaan kepada KH. Husein Ilyas Mojokerto. “Romo Yai, Hidup saya serba pas-pasan, rezeki agak susah, hutang saya banyak sekali, usaha dagang selalu gagal mbah yai. Saya ingin diberi kemudahan dalam mencari rezeki dan semua hajat saya serta hutang-hutang saya bisa lunas, Tolong romo yai panjenengan kasih ijazah atau amalan apa mbah yai agar saya cepat kaya dan tercapai cepat pergi haji.”
Menanggapi pertanyaan tersebut KH. Husein Ilyas memulai menjawab dengan menjelaskan bahwa orang miskin akan masuk surga lebih dahulu dari pada orang kaya dan Rasulullah SAW pun sangat mencintai orang-orang miskin.
Beliau menjelaskan “Orang itu kalau menjadi orang fakir, nanti masuk surga lebih dahulu dari pada orang kaya walaupun amalnya sama-sama baiknya. Orang miskin itu sejatinya adalah kekasihnya Nabi SAW, karenanya Nabi SAW pun pernah berdoa” :
اللَّهُمَّ أَحْيِنِي مِسْكِينًا ، وَأَمِتْنِي مِسْكِينًا ، وَاحْشُرْنِي فِي زُمْرَةِ الْمَسَاكِينِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ
Artinya : “Ya Allah hidupkanlah aku dalam keadaan miskin, matikanlah aku dalam keadaan miskin, dan bangkitkanlah aku pada hari kiamat bersama orang-orang miskin.”
KH. Husein Ilyas melanjutkan, namun jika memang kita betul-betul ingin kaya ada satu amalan yang harus kita baca setiap selesai shalat “Namun jika anda ingin menjadi orang kaya, setiap selesai shalat fardhu baca surah Alam Nasyroh (Al Insyiroh) sembilan kali” ucap KH. Husein Ilyas.
Selanjutnya terkait permasalahan banyak hutang, beliau justru memberikan jawaban yang cukup menggelitik “Orang itu kalau ingin panjang umur, jangan sampai tidak punya hutang. Ini dawuh KH. Ahyat Halimi.”