Haedar Nashir Apresiasi Adanya Amal Usaha Muhammadiyah

 Haedar Nashir Apresiasi Adanya Amal Usaha Muhammadiyah

Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Haedar Nashir Mengaku Apresiasi Dengan Adanya Amal Usaha Muhammadiyah yang Terus Berkembang

HIDAYATUNA.COM, Lumajang – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr Haedar Nashir salut atas kehadiran Amal Usaha Muhammadiyah (AUM). Dalam sambutannya Haedar mengungkapkan bahwa kerja-kerja yang dilakukan Muhammadiyah Lumajang merupakan kerja senyap.

“Senyap tapi bergelora, itu lah Muhammadiyah Lumajang,” tutur Haedar Nashir saat meresmikan Rumah Sakit Muhammadiyah dan 12 Amal Usaha Muhammadiyah di Lumajang, dikutip Senin (10/2/2020).

Menurutnya dengan kehadiran AUM di Lumajang diharapkan dapat memperkuat Islam sebagai agama perbuatan, yakni agama yang mewujudkan dalam tindakan nyata yang membawa kemaslahatan hidup umat manusia.

“Dalam pandangan KH Ahmad Dahlan, Islam bukan hanya agama yang dihafal, tapi juga harus digerakkan dalam menghadirkan islam sebagai agama perbuatan yang membawa kemaslahatan, menghadirkan islam sebagai agama yang rahmatan lil alamin,” imbuh Haedar.

Islam hadir harus menebar kebaikan bagi seluruh umat, hadirnya Muhammadiyah meniru Rasullah dalam menghadirkan Islam yang membangun peradaban.

“Nabi selama puluhan tahun di Mekkah dan Madinah membangun peradaban maju, dan Muhammadiyah turut mempraktekkan itu,” jelasnya.

Ada pun 12 AUM yang telah diresmikan yakni; gedung SMK Muhammadiyah Lumajang, gedung dakwah Muhammadiyah Lumajang, Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Lumajang, Panti Asuhan Al Ikhlas Muhammadiyah Tempeh, Panti Asuhan Arsiah Pulo, Panti Asuhan Muhammadiyah Pasirian, Poliklinik Siti Umamah Kudus Klakah, Mushala Al Huda Tempeh, Masjid Al Iman Umbul Kedungjajang, Masjid Al Umar Bin Khotob Sidorejo, Islamic Center Khoriyah Khouz Wonorejo, dan PP Tahfidz Darul Quran Yosowilangun.

Redaksi

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *