Habib Luthfi: Kunci Sukses dan Bisa Jadi Wali Itu Cuma Dua

 Habib Luthfi: Kunci Sukses dan Bisa Jadi Wali Itu Cuma Dua

Habib Luthfi: Kunci Sukses dan Bisa Jadi Wali Itu Cuma Dua (Ilustrasi/Hidayatuna)

HIDAYATUNA.COM, Jakarta – Ulama Nusantara, Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau yang akrab disapa Habib Luthfi membeberkan kunci agar menjadi wali Allah (kekasih Allah) atau ingin menjadi orang sukses.

Menurut Habib Luthfi kunci ada dua. Jika kedua hal itu mampu diterapkan secara baik oleh seseorang tersebut, maka ia akan menjadi manusia yang mulia.

Habib Luthfi memandang seseorang tidak perlu sampai shalat malam hingga 600 rakaat untuk menjadi orang sukses. Menurutnya percuma shalat malam hingga ratusan ratusan rakaat, kika ujung-ujungnya pas pagi harinya ia malah tidur, dan gak kerja.

“Kuncinya jadi wali itu cuma dua. Kalau ingin jadi wali ndak usah repot-repot. Bangun malem, sholat 600 roka’at, ndak. Besoknya molor (tidur) gak bisa kerja,” ungkap Habib Luthfi dalam potongan video yang diunggah akun Instagram Instagram @ngaji_ngaji_ngaji_official.

Lantas apa dua kunci yang maksudkan oleh Habib Luthfi? Beliau menjelaskan bahwa kedua kunci tersebut adalah taat kepada kedua orangtua dan guru.

“Dua saja kuncinya. Satu taat kepada kedua orangtua, yang kedua taat kepada gurumu. Selesai,” jelasnya.

Ia mengatakan meski orang tersebut pintar dan ilmunya tinggi, namun jika ia tidak taat kepada orang tua dan gurunya, maka jangan berharap orang tersebut mempunyai karomah.

“Ilmunnya sundul langit, (tapi) sama orangtua begini (tidak taat), jangan diharap keluar karomahnya,” tandasnya. []

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *