Dilanda Kekeringan, Raja Maroko Himbau Rakyatnya Shalat Istisqa

 Dilanda Kekeringan, Raja Maroko Himbau Rakyatnya Shalat Istisqa

Dilanda Kekeringan, Raja Maroko Himbau Rakyatnya Shalat Istisqa

HIDAYATUNA.COM, Rabat – Beberapa bulan terakhir Maroko tengah dilanda kekeringan hebat. Situasi ini membuat Raja Maroko Mohammed VI menghimbau rakyatnya untuk menggelar shalat Istisqa’.

Himbauan ini berlaku di setiap provinsi di wilayah Maroko. Mereka diminta menggelar shalat istisqa’ agar segera turun hujan.

Kementerian Urusan Islam Maroko (29/11) mengumumkan bahwa pelaksanaan shalat istisqa’ akan dilakukan serentak di seluruh daerah.

“Negara-negara Muslim mengumumkan perlunya shalat menyusul kasus kekeringan yang melanda,” tulis dalam surat resmi Kementerian Urusan Islam Maroko, dilansir dari Republika, Rabu (30/11/2022).

Seruan pemerintah Maroko untuk melaksanakan shalat istisqa’ datang di tengah kekeringan yang telah mempengaruhi sektor pertanian Maroko.

Musim 2021-2022, Maroko tengah mengalami tahun pertanian kering. Kekeringan menyebabkan produksi sereal Maroko turun 67 persen dibandingkan musim 2020-2021.

Dalam pidatonya di Sidang Parlemen (15/10), Raja Mohammed menyebut kekeringan parah telah terjadi di banyak tempat, termasuk Maroko. Hal ini tidak lain disebabkan adanya perubahan iklim ekstrem.

Dengan adanya tantangan ini, ia mendesak langkah-langkah untuk mengatasi masalah pengelolaan sumber daya air. []

Romandhon MK

Peminat Sejarah Pengelola @podcasttanyasejarah

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *